traveldraft

Annona; Mengenal Buah Nona dari Amerika

Buah nona ( Annona ) merupakan nama umum yang digunakan di Indonesia untuk buah edible (bisa dimakan dan tidak beracun) yang berasal dari suku Annonaceae, dalam bahasa inggris buah nona dikenal sebagai custard apple family.

PublishedJanuary 22, 2017

byDgraft Outline

Di Indonesia buah nona merupakan spesies introduksi yang berasal dari amerika (terutama) tengah dan West Indies (pulau-pulau antara wilayah karibia dan atlantis) yang beriklim tropis dan atau subtropis.

Kemiripan iklim ini yang menjadi salah satu sebab beberapa jenis buah nona dapat tumbuh dengan baik di Indonesia, secara umum buah ini memiliki rasa manis, berair dan memiliki wangi khas. Berikut jenis-jenis Annona yang terkenal di dunia:

Annona squamosa

Annona squamosa di Indonesia dikenal luas sebagai srikaya sedangkan dalam bahasa inggris dikenal sebagai sugar apple. Srikaya tergolong dalam semak belukar yaitu tanaman berkayu kecil, bercabang dan rendah.

Tinggi rata-rata srikaya 3 meter sampai 8 meter. Srikaya berasal dari wilayah Amerika tropis dan West Indies sekarang tersebar di hampir di seluruh wilayah tropis di dunia termasuk Indonesia.

Buah merupakan produk utama yang dimanfaatkan dari tanaman ini, buah srikaya berbentuk bundar dengan kulit bermata banyak (mempunyai segmen di seluruh buah) berwarna hijau muda, dagingnya berwarna putih dengan biji berwarna coklat tua atau hitam.

Rasa buah ini manis dengan tekstur sedikit berpasir dan biasanya dimakan langsung atau dijadikan tambahan untuk olahan kue. Kebun srikaya di Indonesia banyak terdapat di wilayah jawa tengah dan jawa timur.

Selain itu ekstrak biji srikaya digunakan sebagai pestisida alami, seperti yang dilakukan orang meksiko untuk mengusir kutu di kandang ayam atau orang india yang menggunakannya sebagai pembasmi kutu rambut.

Beberapa peneliti di Indonesia pun telah melakukan penelitian dan pengembangan terhadap ekstrak biji srikaya sebagai pestisida.

Annona reticulata

Annona reticulata dikenal di Indonesia sebagai buah manoa/kanowa ada yang menyebutnya buah nona merah, dalam bahasa inggris inilah yang disebut custard apple.

Tumbuhan ini berasal dari wilayah Karibia dan Amerika tengah sekarang tumbuhan ini tersebar di seluruh wilayah tropis di dunia dan berhasil dibudidayakan di beberapa negara seperti di India, Taiwan, Australia dan Afrika Barat.

Sedangkan di Indonesia manoa belum berhasil dibudidayakan dalam skala perkebunan, bahkan keberadaannya termasuk langka. Sehingga tidak banyak yang mengenal ‘si nona’ satu ini.

Manoa di Indonesia dapat ditemukan di beberapa hutan saja seperti di wilayah hutan pulau jawa dan ada yang tumbuh di pekarangan.

Buah manoa berbentuk menyerupai hati (heart shaped) dengan kulit berwarna kemerahan ketika matang dan rata (tidak memiliki duri atau mata).

Daging buah seperti sarikaya akan tetapi warnanya lebih kusam (kuning gading) dengan biji berwarna coklat tua atau hitam.

Rasa buah ini manis dengan tekstur berpasir (lebih berpasir dibanding srikaya) dan sedikit berair serta mempunyai wangi khas yang agak menyengat. Buah manoa biasa dikonsumsi langsung, di beberapa negara seperti di India dan meksiko buah ini diolah untuk bahan tambahan dalam es krim atau milkshake.

Sedangkan bagian lain dari tumbuhan ini digunakan untuk berbagai kegunaan seperti ekstrak biji, daun, dan buah mentah yang digunakan untuk insektisida alami atau sebagai pewarna alami warna biru tua atau hitam yang diambil dari daunnya.

Annona muricata

Daging buah berwarna putih dengan biji berwarna coklat tua atau hitam. Tekstur buah berserat, berair, rasa manis dengan sedikit asam dan mempunyai wangi yang khas (aromatik).

Annona muricata di Indonesia dikenal sebagai sirsak atau nangka belanda, dinamai demikian kemungkinan karena orang belanda yang ‘membawa’ tanaman ini ke Indonesia. Sedangkan dalam bahasa inggris disebut Soursop, hal ini mengacu kepada rasa buahnya yang mempunyai rasa asam ( sour ).

Seperti umumnya Annona sp tanaman ini termasuk semak, bisa tumbuh sampai 9 meter, tumbuhan ini berasal dari wilayah Kepulauan Karibia dan Amerika Tengah saat ini sudah dibudidayakan secara luas termasuk di Indonesia.

Seperti halnya srikaya, buah merupakan produk utama yang diambil dari tanaman ini. Bentuk buah sirsak ini oval panjangnya bisa mencapai 30 cm, kulitnya berwarna hijau tua dan mempunyai duri halus.

Sirsak biasanya dimakan langsung atau diolah, jus sirsak merupakan olahan paling populer di Indonesia selain itu sirsak juga dibuat dodol.

Biji sirsak juga dapat digunakan sebagai pestisida alami karena mengandung zat yang bisa mematikan serangga.

Annona cherimola

Cherimoya sepertinya tidak berhasil dibudidayakan secara masif di wilayah tropis sehingga sangat jarang ditemukan di Indonesia. Cherimoya dapat tumbuh sampai 9 meter.

Annona cherimola dalam bahasa inggris dikenal sebagai cherimoya, berasal dari Ecuador, Colombia, Peru and Bolivia yang kemudian disebar ke wilayah pegunungan Andes dan Amerika tenga, hingga saat ini tersebar dan tumbuh di wilayah subtropis seperti Asia Selatan, Eropa bagian selatan, dan Afrika bagian utara.

Buah cherimoya berbentuk oval dimensi rata-rata lebar 7-10 cm dan panjangnya 10-20 cm dengan kulit yang rata (tanpa bulu halus atau duri) berwarna hijau muda. Daging buah berwarna putih dengan biji berwarna coklat tua atau hitam.

Buah ini manis dan berair dengan tekstur lembut seperti krim (sehingga biasa diambil dengan sendok) dengan wangi khas yang kuat.

Di Meksiko buah ini biasa dimakan langsung dengan menambahkan sedikit air jeruk lemon, di beberapa tempat cherimoya diolah sebagi tambahan untuk bahan makanan penutup seperti es krim dan sorbet.

Ada juga yang mengolahnya sebagai minuman beralkohol. Ekstrak bijinya pun seperti jenis Annona lainnya digunakan sebagai pestisida alami.